JALURINFO.COM, MAKASSAR, – Camat Biringkanaya bersama Lurah Sudiang, Kepala Seksi Ketenteraman dan Ketertiban (Trantib), BKO Satpol PP Kecamatan Biringkanaya, serta RT dan RW setempat turun langsung memberikan teguran dan edukasi kepada para pedagang di Pasar Mandai, Kecamatan Biringkanaya.
Kegiatan tersebut dilakukan terhadap pedagang yang menggunakan bahu jalan serta berjualan di atas saluran drainase. Selain memberikan teguran, pemerintah kecamatan juga menyampaikan edukasi kepada para pedagang mengenai pentingnya menjaga ketertiban umum, kelancaran lalu lintas, serta fungsi saluran drainase agar tidak terganggu dan dapat mencegah terjadinya genangan air.
Melalui kegiatan ini,berharap para pedagang dapat lebih memahami dan mematuhi aturan yang berlaku, sehingga tercipta lingkungan pasar yang tertib, aman, dan nyaman bagi masyarakat.
