JALURINFO.COM, MAKASSAR, — Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sinjai, Muzayyin Arif – A. Ikhsan Hamid terus mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat.
Terbaru, pasangan yang berakronim MAIKI ini mendapat dukungan full dari eks Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) Haedar Andi Rahman.
Hal itu diketahui setelah Muzayyin Arief bersilaturahmi di kediaman Haedar Andi Rahman yang beralamat di Jalan Wijaya Kusuma, Kelurahan Banta-Bantaeng, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar pada Selasa, (23/09/2024).
Muzayyin mengatakan bahwa pertemuan tersebut merupakan ajang silaturahmi sekaligus berharap dukungan dan doa untuk pemilihan bupati yang sebentar lagi akan berlangsung.
“Iya pertemuan ini merupakan ajang silaturahmi sekaligus meminta dukungan dan doa agar semoga di pemilihan bupati nanti pasangan MAIKI bisa mendapatkan hasil yang baik,” kata Muzayyin.
Pria kelahiran 1982 ini mengaku bahwa dia sudah mengenal lama nama Haedar Andi Rahman, apa lagi Andi Haedar memang pernah diisukan maju pada Pilkada tahun 2018.
“Saya sudah mengenal beliau sejak lama, tapi cuma kenal nama saja untuk itu melalui pertemuan ini saya ingin bersilaturahmi sekaligus mendengarkan apa saja masukan-masukan dari beliau, apa lagi beliau ini kan cukup berpengalaman dan dikenal juga di Sinjai,”bebernya.
Ditanya terkait apa saja yang ia bahas saat bertemu, Muzayyin mengaku bahwa mereka saling bertukar pikiran mengenai masa depan Bumi Panrita Kitta.
“Iya kami berbincang dan bertukar pikiran mengenai apa saja yang kira-kira bisa dilakukan untuk memajukan Sinjai dan ternyata pemikiran kami itu selaras,”sambungnya.
Sementara itu Haedar Andi Rahman mengaku bahwa dirinya sangat menyambut baik kedatangan Muzayyin Arief di kediamannya.
“Saya pribadi menyambut baik kedatangan pak Muzayyin, beliau ini seorang tokoh yang cukup berpengalaman di birokrasi dan saya pikir orang seperti inilah yang dibutuhkan untuk memimpin Sinjai lima tahun ke depan,”ungkap Andi Haedar Rahman.
Diakui Andi Haedar, setelah berdiskusi dengan Muzayyin ia merasa gagasan dan pemikirannya sangat cocok dan dibutuhkan untuk kabupaten Sinjai, untuk itu dia bersama dengan keluarga dan kerabatnya yang ada di Sinjai akan siap mendukung pasangan MAIKI.
“Setelah proses diskusi itu saya merasa pemikiran pak Muzayyin ini sangat cocok untuk masa depan Kabupaten Sinjai karena pemikiran-pemikiran seperti inilah yang dibutuhkan, untuk itu saya bersama keluarga dan kerabat yang ada di Sinjai akan siap mendukung pasangan MAIKI,”kuncinya.